Minggu, 09 Agustus 2009

Raket Impact Arc Force 10


























flex:stiff(acceptable)
material head:gs carbon nanotech(?)
material shaft:carbon nano tech(aluminium sebenarnya)
technology:?
weight:90 gr (head heavy)
recomended string:hiqua iso 66/26 lbs.


Impact arc force 10 adalah raket yang mungkin jarang didengar ditelinga kita,kata kuncinya adalah arc force 10,Yup dengan nama arc force 10 ini kita sudah bisa mengira nggira kalau raket ini sebenarnya adalah tiruan dari raket yonex arc saber 10 .Raket ini buatan cina dengan merk impact dari tampilan cukup meyakinkan warna merahnya(meski tidak mengkilap seperti arcsaber 10 kw1),dengan grip warna hitam yang nyaman digenggam(memberi rasa solid pada raket ini).Secara tampilan lumayanlah..,Dengan harga 150K IDR, framenya kuat lho,saya tarik pake senar bg 65 dengan tarikan 30lbs raket ini benar benar seperti papan,berat 90 gr nya ada di kepala dan raket ini juga mempunyai kekuatan pukulan yang bagus terutama untuk smash,tetapi untuk netting dan pengembalian smash pasti selalu nanggung(mungkin karena tarikan nya terlau kencang),merasa tidak puas,akhirnya kuganti senar astec catapult 65 dengan tarikan 28,Yup kali ini raket ini memberikan kontrol yang lebih baik,dengan smash yang lumayan kencang(tdk sekencang dengan sett yang pertama tadi) untuk netting lumayan tapi pengembalian smash masih nanggung.Saya mulai frustasi dengan gonta ganti senar terus karena penggantian harga senar sudah menghabiskan setengah dari harga raket itu sendiri,akhirnya teman saya menganjurkan untuk menggunakan senar hiqua iso 66,Akhirnya ku coba senar itu dengan tarikan 26 lbs "Allhamdulilah dengan smash yang lumayan kenceng dan kontrol bola memuaskan akhirnya saya menemukan settingan yang cocok.Sempat kucoba dengan ARc Sabre 10 KW1 punya teman ,Kualitas buatan nya masih solid impact arc force 10 ini.Secara keseluruhan raket ini dapat memberikan kontrol bola yang memuaskan dengan smash yang lumayan kencang,tetapi raket ini cukup berat,raket ini cocok buat pemula,dengan harga yang murah anda mendapat kualitas buatan yang solid dengan kemampuan raket yang tidak mengecewakan..

Sabtu, 08 Agustus 2009

Raket Muscle power 99


yonex MP(muscle power 99)


* Type: All Around / Offensive
* Flex: Stiff
* Head: Square/Isometric
* Weight: 87-89gm(3U-)
* Head: High Modulus Graphite / Titanium Mesh
* Shaft: High Modulus Graphite / Ultimum Ti
* Cover: Yonex Full Cover
* String: Yonex BG-68,28lbs/astec catapult 65,30 lbs



Menurut saya raket muscle power 99 adalah raket dengan kemampuan kontrol yang luar biasa karena teknologi isometric(kepala raket yang berbentuk agak mengotak,guna menambah tempat perkenaan shuttle cock yang baik(sweet spot area)).Selain itu raket ini juga memiliki bobot yang ringan dan batang yang kaku sehingga bila saya buat manuver untuk bermain teknik raket ini sangat nyaman,untuk power smash nya lumayan keras,karena dibutuhkan tenaga yang besar untuk melakukan smash yang meggelegar menggunakan raket ini(tenaga saya kurang kuat bila memakai raket ini untuk melakukan smash).Optimalisasi penggunaan raket ini
bila tenaga anda besar maka gunakan astec catapult 65 dengan tarikan 30 lbs Maka anda akan mendapatkan kontrol bola yang memuaskan(enak untuk bermain nett trick shot dan teknik)serta smash yang menggelegar,hal ini tentu membuat boros senar raket(kira kira 30 x set pasti senarnya sudah banyak yang terkikis).pilihan kedua gunakan senar yonex bg 68 tarikan 28 lbs kontrol bola nya lebih memuaskan,smashnya agak kurang menggelegar tapi cukup mantap,dan menggunakan senar nya juga lebih awet(tetapi masih relatif lebih boros bila dibandingkan dengan raket2 saya yang lain).bila temen temen pernah mencoba menggunakan senar lain dgn tarikan berapa mungkin bisa memberi masukan..pada saya.Keseluruhan raket ini memberikan kontrol bola yang luar biasa,smash yang mantap tetapi dengan kompensasi boros nya senar raket..."

Raket Armortec 800 off


raket yonex armortec 800 offense


Flex: very extra Stiff
#Head: Square/Isometric
# Weight: 80-84gm(4U-)
# Head: Ultra High Modulus Graphite / gForce Ti
# Shaft: Ultra High Modulus Graphite / ul Ti

# recomend string :bg 65,26 lbs(beginner) /30 (advance)




Raket yonex at(armortec) 800of adalah raket keluarga seri armortec yang terkenal dengan power smashnya dan mantab tuk main agresif menyerang,pemain top dunia banyak yang memakai seri armortec dikarenakan reputasi nya yang terkenal raket offense.dengan berat 80 84 gr(4u-) raket ini amatlah ringan,Tetapi raket ini mempunyai batang yang sangat kaku sekali.Dengan raket yang berat di kepala(head heavy racket),memang benar raket ini mempunyai power untuk smash yang kuat,Tetapi bagi saya hal ini mengakibat kan saya sulit untuk beradaptasi saat melakukan netting dan dropshot.Untuk optimalisasi kemampuan raket ini saya akui cukup rumit.mungkin bila teman2 pakai raket ini saya sarankan untuk memakai senar bg 65 nya yonex(bukan promosi nih he he2),Karena jika anda pakai senar merk lain"seperti saya pernah pakai senar catapult 65(punya Astec'maaf') karakter mainya berubah drastis padahal dengan tarikan yang sama,dan untuk tarikan saya rasa coba tarikan 26 lbs dulu bila cocok dengan gaya permainan anda naikkan lagi tarikannya,jadi jangan langsung tarik kenceng untuk raket ini karena bisa jadi yang bagus buat smashnya aja".Ringan,enak untuk manuver,cocok tuk bermain agresif(smash), tetapi butuh adaptasi dalam bermain "teknik",Bila teman2 sudah mampu menemukan feel dari raket ini,raket ini memang untuk bagi anda yang suka bermain menyerang.

Jumat, 07 Agustus 2009

Raket kawasaki professional tour 1000



Kawasaki professional tour 1000


flex:medium stiff
material head :high moduus graphite
material shaft :high modulus graphite
technology:-?
weight :87 gr (3u)head heavy racket...
recomend:string victor 26lbs

"Sebagai pemain lama dalam produsen raket dan perlengkapan bulutangkis,Kawasaki kini kembali memasukan 30 an jenis raket ke pasar Indonesia
harganya mulai dari 275rb-1850rb.Oke,kali ini aku akan bahas tentang varian entry level...dari produsen kawasaki yaitu jenis kawasaki professional tour 1000.Pertama kali saya beli raket ini karena saya merasa aneh dengan merk kawasaki yang biasa identik dengan merk otomotif kini menjadi produsen raket,Selain itu tampilan raket ini juga bagus pada head raket ini terdapat motif ombak bergulung warna biru dan tulisan "Muscle wave construction" apaan tuh? saya juga nggak tahu teknologi apa itu..he2.OKe2 singkat cerita langsung saya senarkan pake senar victor warna biru yang 0.7(saya lupa type nya apa...:-),Pokoknya senar ini bunyinya nyaring banget.Kemudian keesokan harinya saya coba untuk main single wah ini benar benar head heavy racket buat smash mantap betul tapi kalo untuk main teknik,wah rasanya berat buat manuver.Hal ini begitu terasa ketika bermain ganda pengembalian smashnya nanggung dan buat netting rata2 ketinggian wah aku kecewa berat nih,temenku bilang katanya tarikan ku terlalu kencang o iya raket ini aku tarik 32 lbs".Akhirnya ku ganti tarikan senar ku menjadi 26 lbs wah bener saran temenku buat netting jadi enak dan pengembalian smashnya lebih terarah serta kemampuan smash nya tetep mantap cuma kalo dipukul sangat keras koknya seperti "mengambang" ,tapi secara keseluruhan aku puas dengan raket kawasaki(tampilan keren,smash mantap,tapi berat buat manuver).

Kamis, 06 Agustus 2009

Raket Yonex Arcsaber 10



Yonex Arc saber 10


flex
Stiff
composition (Frame)
H.M. Graphite, CS Carbon Nanotube, Super HMG
composition (Shaft)
H.M. Graphite, Ultra PEF
berat / ukuran grip
3U (85.0-89.9 g) / G4, 5
2U (90.0-94.9 g) / G3, 4, 5
recomend string
bg65ti 30 lbs
"Raket Yonex arcsaber 10 adalah raket yang memiliki teknologi material dari yonex dengan kombinasi material H.M graphite (high modulus graphite)dan ultra PEF pada batang raketnya,membuat raket ini mempunyai kelenturan dan kekakuan yang pas,Begitu juga pada framenya yang ringan juga kuat,meskipun raket ini ditarik kencang tetapi masih enak digunakan untuk bermain netting dan bertahan.Raket ini mempunyai kemampuan yang seimbang di semua sisi enak digunakan untuk smash,mengembalikan smash(agak deceptive),cocok untuk drive cepat,sangat enak buat main netting dan.Raket ini menurut saya gabungan antara yonex AT 700 dengan Yonex MP 100 Komposisi seimbang antara serang,bertahan dan teknik...,selalu pasang senar raket arc saber anda pada tukang senar kepercayaan anda.Jangan ganti2 tukang senar karena menurut saya dan para pengguna arcsaber lainnya,arcsaber memang raket yang sensitif pada cara menyenarkankan.Menurut kami untuk merasakan kemampuan optimal raket ini kami selalu memasangkan senar pada tukang senar kepercayaan kami "beda tukang senar akan amat terasa perbedaan kemampuan raket ini".

Raket bulutangkis

Salam Bultang,dari saya...
Blog ini saya buat untuk saling bertukar pengalaman dalam menggunakan raket bulutangkis,Blog ini akan memuat spesifikasi raket,harga,dan pengalaman menarik anda dalam bermain bulutangkis